WhatsApp Icon

Bedu Raih Penghargaan Artis Peduli Zakat, Tegaskan Kepercayaannya kepada BAZNAS

29/08/2025  |  Penulis: Humas

Bagikan:URL telah tercopy
Bedu Raih Penghargaan Artis Peduli Zakat, Tegaskan Kepercayaannya kepada BAZNAS

Dokumentasi BAZNAS RI/Humas

Aktor sekaligus komedian Harabdu Tohar, atau yang lebih dikenal dengan Bedu, meraih penghargaan Artis Peduli Zakat dalam ajang BAZNAS Awards 2025 yang digelar di Jakarta, Kamis (28/8/2025).

Penghargaan tersebut diberikan oleh Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) RI sebagai bentuk apresiasi atas komitmen Bedu yang secara konsisten menunaikan zakat serta aktif mengajak masyarakat untuk menunaikannya melalui BAZNAS.

Dalam kesempatan itu, Bedu menyampaikan pengalamannya berzakat dan menegaskan keyakinannya terhadap kredibilitas BAZNAS sebagai lembaga negara pengelola zakat.

“Saya 100 persen percaya kepada BAZNAS. Karena BAZNAS melibatkan banyak pihak, baik individu maupun lembaga, dalam menyalurkan zakat. Artinya, Insya Allah distribusinya tepat sasaran, cepat, dan sesuai dengan kebutuhan saudara-saudara kita,” ujar Bedu.

Ia pun mengajak masyarakat untuk tidak ragu mempercayakan zakat mereka kepada BAZNAS. Menurutnya, zakat dalam bentuk apapun—baik zakat wajib, zakat profesi, maupun zakat maal—akan lebih bermanfaat jika dikelola oleh lembaga resmi yang amanah dan profesional.

“Kalau Anda ingin berzakat, percayakan zakatmu ke BAZNAS karena sangat terpercaya,” tambahnya.

Bedu menegaskan bahwa penghargaan yang diterimanya bukan sekadar bentuk pengakuan, melainkan tanggung jawab moral sebagai figur publik. Baginya, menjadi sosok yang peduli zakat berarti turut menginspirasi masyarakat agar semakin mencintai dan menunaikan zakat.

“Ini adalah sebuah amanah dan tanggung jawab karena dipercaya sebagai tokoh publik yang mencintai zakat dan bertugas mengajak orang lain untuk juga mencintai zakat,” ucap Bedu.

Pihak BAZNAS RI memberikan apresiasi atas dedikasi Bedu dalam mengampanyekan gerakan zakat kepada masyarakat luas. BAZNAS berharap semakin banyak tokoh publik yang mengikuti jejak Bedu dalam memperkuat kesadaran zakat sebagai bagian dari gerakan sosial nasional.

Dengan penghargaan ini, Bedu menegaskan komitmennya untuk terus menunaikan zakat melalui BAZNAS serta berperan aktif dalam mengedukasi masyarakat mengenai pentingnya zakat bagi kesejahteraan umat.

Ajang BAZNAS Awards 2025 sendiri menjadi momentum penting dalam memperkuat sinergi zakat nasional. Kehadiran tokoh-tokoh publik seperti Bedu menjadi bukti bahwa zakat bukan hanya ibadah individual, tetapi juga gerakan sosial yang memberi dampak nyata bagi kehidupan masyarakat.

Bagikan:URL telah tercopy
Info Rekening Zakat

Info Rekening Zakat

Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.

BAZNAS

Info Rekening Zakat